Sabtu, 18 Juli 2009

Tagged Under:

Fitur-fitur Internet Yang Lagi Saya Gandrungi

By: Unknown On: Sabtu, Juli 18, 2009
  • SHARE THIS
  • Saya sangat suka dengan teknologi walaupun saya masih masuk dalam kategori Gaptek alias gagap teknolgi. Jika anda pernah membaca posting saya yang berjudul Bad Habbit, maka anda pasti sudah tahu kalau saya sangat tartarik dengan internet. Saya ketagihan dengan hal-hal yang disuguhkan oleh internet, yang sangat menarik perhatian saya adalah chatting, social networking dan blogging.

    Chatting
    Saya pertama kali mengenal chatting di internet adalah ketika saya mulai tertarik dengan mobile internet dan menemukan sebuah wapsite yang menyediakan layanan chatting secara langsung melalui situs mereka tanpa harus menginstal aplikasi, kemudian saya menjadi lebih sering chatting ketika menemukan sebuah aplikasi chatting untuk ponsel, aplikasi itu bernama Mig33, silahkan download aplikasinya di:
    - http://www.mig33.com melalui komputer,
    - http://m.mig33.com melalui ponsel anda.




    Chatting Mig33 sangat menyenangkan karena isi aplikasinya sangat sederhana namun tak menghilangkan kesan moderen dan juga penggunanya yang sangat banyak sehingga cukup ramai dan mudah untuk bergaul. Ada hal tentang Mig33 yang sering membuat saya jengkel, yaitu putus sambungan dari server atau lebih dikenal dengan istilah DC(Disconnected), memang Mig33 berjalan lancar saat koneksi lagi bagus, namun saat koneksi sedang jelek, macet sedikit saja pasti langsung DC. DC sebenarnya sudah biasa bagi pengguna Mig33 karena sudah menjadi santapan sehari-hari bagi yang memiliki koneksi kurang bagus.
    Jangan lupa tambahkan saya sebagai teman Mig33 anda. Username Mig33 saya adalah: Lonely_werewolf

    Selain Mig33, saya juga mengenal aplikasi yang bernama Nimbuzz. Nimbuzz sendiri saya kenal saat sedang menggunakan Mig33, ada user Mig33 yang mengatakan kalau ada aplikasi chatting yang mirip Mig33. Saya mulai sering menggunakan Nimbuzz saat koneksi sedang jelek, karena Nimbuzz tidak mudah DC walaupun koneksi lagi jelek, tapi lag monster tetap menyerang.



    Bagi yang belum punya aplikasi Nimbuzz dan ingin mencobanya, silahkan download di:
    - http://www.nimbuzz.com melalui komputer, Nimbuzz juga punya versi desktop
    - http://wap.nimbuzz.com melalui ponsel.
    Jangan lupa tambahkan saya sebagai teman Nimbuzz anda. Username Nimbuzz saya adalah: Lonely_werewolf

    Sekarang saya lagi tertarik untuk online di Morange V. Morange V pada dasarnya sama seperti Mig33 dan Nimbuzz, namun fitur yang ditawarkan lebih banyak.
    Fitur-fitur Morange V:
    - Chatroom
    - Photo chat
    - Push Email
    - Polling
    - Circle (mini forum)
    - IM services (YM, Gtalk, MSN, AIM, ICQ)
    - Advanced user profile
    - Photo Album
    - rss reader
    - Browser Built-in
    - Support Ocean age Online Game
    - etc

    Morange V juga merupakan aplikasi Social Networking karena userprofile telah di upgrade menjadi userprofile yang mirip dengan userprofile Social Networking lainnya.
    Uniknya, Morange V memiliki fitur perangkingan yang penilaiannya ditentukan dari banyaknya posting komentar dan vote dalam polling, posting foto dalam album dan lain-lain yang berhubungan dengan seberapa seringnya kita berinteraksi atau bersosialisasi dengan user yang lain. Rangkingnya berupa buah jeruk, sejumlah poin yang didapat akan muncul sepotong buah jeruk dan kalau sudah terkumpul lima potongan jeruk, maka akan berubah menjadi sebuah jeruk utuh dan persyaratan untuk bisa melakukan Photochat dalam Chatroom adalah seorang user harus sudah memiliki sebuah jeruk utuh, dengan diterapkannya sistem ini akan memacu user-user untuk lebih sering berinteraksi dan bersosialisasi aktif dalam Morange V.



    Bagi yang berminat untuk menggunakan Morange V, silahkan download di:
    - http://www.morange.com melalui komputer,
    - http://m.morange.com melalui ponsel

    Untuk menjalankan aplikasinya, Morange V membutuhkan heap/ram sekitar 1mb.
    Btw, Jangan lupa tambahkan saya sebagai teman Morange anda.
    Username Morange V saya adalah: Tryumph

    Masih ada satu aplikasi chatting yang kadang-kadang saya gunakan, Mxit.
    Mxit adalah aplikasi chatting yang penggunaan datanya sangat minim alias sangat irit. Maklum, saya menggunakan Mxit hanya berupa privatechat saja, sekalipun saya masuk chatroom, chatroom gratis Mxit hanya menampung maksimal 7 user, kecualu mungkin chatroom premium yang kalau kita mau masuk harus di top up terlebih dahulu dengan Moola(kredit Mxit).
    Bagi yang belum memiliki Mxit dan berminat mendownloadnya, silahkan download di:
    - http://www.mxit.com melalui komputer,
    - http://wap.mxit.co.za melalui ponsel

    Satu hal yang saya perhatikan, aplikasi-aplikasi mobile chatting yang sukses biasanya menyediakan fitur login melalui situs mereka, baik situs mobile maupun website mereka. Cobalah anda buktikan sendiri dengan mengunjungi situs dari Mig33, Nimbuzz dan Morange V.


    Social Networking
    Bagi pengguna internet pasti sudah tahu apa itu Social Neworking atau jejaring sosial. Rata-rata pengguna internet memiliki setidaknya satu akun disalah satu situs jejaring sosial seperti Facebook,Twitter, Friendster, Myspace dan lain-lain.


    Situs jejaring sosial yang lagi saya gandrungi adalah Facebook, dimana lewat facebook saya bisa kontak lagi dengan keluarga-keluargaku yang berada ditempat yang jauh. Banyak orang bilang kalau tidak punya akun di jejaring sosial maka orang itu kampungan, Wah, menurut saya itu hanya pernyataan orang yang ingin menyombongkan diri bahwa dia sudah punya akun di situs jejaring sosial.
    Saya belum tahu pasti kenapa banyak orang menyukai Facebook, namun yang saya sukai dari Facebook adalah para user Facebook mayoritas menggunakan nama asli sebagai username, jadi kita menjadi lebih mudah mencari teman yang kita kenal.
    Temukan dan tambahkan saya sebagai teman anda dalam Facebook dengan mencari nama: Allan Larry Engelbert Mapaliey.

    Sebelum aktif di Facebook, saya aktif di Friendster, Jejaring sosial yang sempat booming ini membuat banyak pengguna internet tertarik, namun sayangnya, banyak pengguna Friendster yang menggunakan nama palsu atau sekedar nickname sehingga membuat kita agak kesulitan untuk mencari orang yang kita kenal.
    Untuk Twitter dan MySpace saya tidak begitu aktif, karena bagi saya, mengurus satu akun dalam jejaring sosial itu sudah sangat merepotkan.
    Oh ya, ada satu jejaring sosial yang ingin saya promosikan, yaitu FUPEI.
    FUPEI adalah jejaring social buatan anak bangsa kita, FUPEI menurut saya sangat menarik, tapi sayangnya pengguna FUPEI masih sedikit, jadi melalui posting ini, saya promosikan FUPEI sebagai situs jejaring sosial yang wajib kita gunakan.

    Gunakanlah produk dalam negeri

    Hahahahaha.

    Blogging
    Saya mengenal Blog beberapa tahun lalu, awalnya cuma iseng dan hanya saya membuat blog hanya bertujuan untuk mempublikasikan diary online saya, namun setelah membaca penjelasan tentang apa itu blog yang sebenarnya, saya baru sadar kalau blog diciptakan bukan untuk menjadi Diary online, namun Blog diciptakan untuk saling membagi informasi dan isi pikiran atau unek-unek dan mendapat feedback, akhirnya saya mengurangi posting-posting yang berbau diary dalam Blog saya.
    Saya sebenarnya sangat malas posting, tapi karena dorongan pacar pada waktu itu juga memiliki blog, saya akhirnya menurutinya untuk selalu posting setidaknya satu posting setiap pekan.
    Blogging sekarang menjadi tempat saya mempublikasikan apa yang ada dipikiran saya dan membagi sedikit informasi yang saya tahu, bahkan blog juga saya fungsikan sebagai arsip tugas-tugas kuliah saya, siapa tahu bisa berguna bagi orang lain dan terbukti arsip tugas-tugas kuliah saya menjadi salah satu penyumbang traffic diblog saya.

    Bagi anda yang berminat untuk memiliki blog, anda bisa mengunjungi situs-situs yang menyediakan jasa blog, seperti Blogger.com, wordpress.com, multiply.com dan masih banyak lagi.
    Saya menggunakan domain dari Blogger.com karena penyedia domain blog yang pertama kali saya tahu adalah blogger.com milik Google.
    Silahkan kunjungi Blog saya di http://amwolfy.blogspot.com dan jadilah pengunjung yang baik dengan mengisi buku tamu atau guestbook.


    Baca posting ini dalam bentuk mobile ebook di ponsel anda.
    Download di:
    - Server A @ database.mobie.in
    -Server B @ 4shared.com

    0 comments:

    Posting Komentar

    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...