Senin, 26 Oktober 2009

Tagged Under:

Tugas Kedua Pengantar Pendidikan

By: Unknown On: Senin, Oktober 26, 2009
  • SHARE THIS
  • 1 .Tuliskan definisi/ batasan pendidikan yang sifatnya komprehensif/ menyeluruh buatan anda sendiri!
    - Pendidikan adalah suatu proses pembelajaran untuk memaksimalkan kemampuan suatu individu agar dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari

    2. Kualitas proses pendidikan sangat menentukan kualitas hasil pendidikan. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pernyataan tersebut!
    - Kualitas Proses pendidikan sangat menentukan kualitas hasil pendidikan kerena dengan proses pendidikan yang berkualitas akan menghasilkan didikan yang sangat bermutu dan dapat diandalkan daripada proses yang kurang berkualitas. Proses pendidikan yang berkualitas akan memacu kemampuan peserta didik sehingga memaksimalkan kemampuan yang dimiliki oleh peserta didik.


    3. Apa sajakah semua unsur-unsur pendidikan, dan apa makna dari masing-masing dari unsur-unsur tersebut?
    - Unsur unsur pendidikan mencakup beberapa hal, yag kesemuanya itu harus dipenuhi agar proses pembalajaran bisa berjalan dengan baik dan benarDiantara unsur unsur pendidikan itu anatra lain:
    a. Subyek yang dibimbing ( peserta didik )
    b. Orang yang membimbing atau mendidik
    c. Interaksi antar peserta didik dengan pendidik ( Interaksi educatif )
    d. Tujuan pendidikan
    e. Materi pendidikan
    f. Metode ( Cara yang dipakai dalam mentransfer ilmunya )
    g. Tempat pendidikan berlangsung ( Lingkugan )
    Ad. a). Peserta didik berstatus sebagai Subyek didik, tidak pandang usia. Peserta didik adalah subyek yang otonom yang ingin diakui keberadannya, ia ingin mengembangkan diri secara terus menerus untuk memecahkan masalah hidup sepanjang hidupnya.
    ciri khas peserta didik adalah:
    1. Individu yang mempunyai potensi fisik dan psykhis
    2. Individu yang berkembang
    3. Individu yang butuh bimbingan individu lainnya
    4. Individu yang punya kemampuan mandiri.

    4. Apa kaitan antara pengajaran dan pendidikan?
    - Pengajaran dan pendidikan sebenarnya tidak jauh berbeda, sama-sama untuk mengajar/mendidik, pengajaran dan pendidikan dapat dibedakan namun tidak dapat dipisahkan. Pembedaan hanya dilakukan untuk kepentingan analisis

    5. Jelaskan perbedaan antara pendidikan formal, nonformal, dan informal, sekaligus jelaskan hubungannya sebagai satu/sebuah sistem!
    - Pendidikan formal yang sering disebut pendidikan persekolahan, berupa rangkaian jenjang pedidikan yang telah baku, misalnya SD,SMP,SMA, dan PT. Pendidikan nonformal lebih difokuskan pada pemberian keahlian atau skill guna terjun ke masyarakat. Pendidikan informal adalah suatu fase pendidikan yang berada di samping pendidikan formal dan nonformal.
    Dapat disimpulkan bahwa pendidikan formal, nonformal, dan informal ketiganya hanya dapat dibedakan tetapi sulit dipisah-pisahkan karena keberhasilan pendidikan dalam arti terwujudnya keluaran pendidikan yang berupa sumberdaya manusia sangat bergantung kepada sejauh mana ketiga sub-sistem tersebut berperanan.





    PS: Kawan-kawan sekalian, soal ini jawabannya saya cuma asal-asalan dan ada yang di copy dari situs lain, jadi benar atau tidaknya saya tidak tahu.

    0 comments:

    Posting Komentar

    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...