Minggu, 04 April 2010

Tagged Under: ,

Max99 mirip Mig33 ?

By: Unknown On: Minggu, April 04, 2010
  • SHARE THIS
  • Saya iseng-iseng browsing ke situs seluler Getjar untuk mencari aplikasi yang menarik, berhubung paket internet saya akan habis dan masih ada quota sekitar 5mb jadi saya bermaksud untuk menggunakannya secara maksimal.
    Setelah browsing beberapa halaman, saya tertarik dengan sebuah aplikasi yang bernama "max99". Ada beberapa review dalam Getjar tentang aplikasi ini sehingga semakin penasaran saya untuk mencoba aplikasi ini. Saya tidak mendownload max99 melalui situs getjar, namun saya langsung googling mencari situs resminya dan dapatlah situs wap.max99.com. Situsnya agak berat dibuka melalui browser Nokia 9300 saya, tidak tahu kenapa, apakah karena jaringan sedang jelek atau karena elemen yang berada dalam situs itu yang berat untuk dimuat.
    Saya mencoba untuk mendaftar dan kemudian mendownload aplikasinya. Setelah didownload, saya instal dan langsung mencoba login. Cukup tergelitik perasaan saya karena loginnya mirip mig33 dan seperti yang saya duga, isi selanjutnya juga mirip dengan Mig33, baik info yang muncul setelah login maupun chatroom dan command-command dalam chatroom. Yang sangat kontras adalah sistem merchant, di max99 juga terdapat merchant-merchant yang menjual kredit yang dapat digunakan max99 untuk membeli emoticons, sama seperti mig33.

    Adapun kelebihan-kelebihan yang ditawarkan oleh max99 seperti; YM chatroom, jadi kita bisa masuk chatroom YM lewat max99; animated emoticons gratis, tidak seperti di mig33 dimana kita harus membayar animated emoticons; slash command berbahasa Indonesia yang telah ditanamkan didalam max99, tidak hanya bahasa Indonesia, masih ada bangla, punjab dan default english.

    Aplikasi max99 yang saya coba masih berupa versi beta dan saya melihat ada satu grup daftar kontak yang dikhususkan sebagai grup kontak Nimbuzz, sepertinya max99 akan bekerja sama dengan Nimbuzz, namun sayang belum bisa login Nimbuzz melalui max99, katanya fitur itu belum bisa digunakan, nanti kita lihat update versi selanjutnya apakah memang benar max99 akan menerapkan login Nimbuzz.

    berikut ini saya berikan beberapa screenshot Max99, yang biasa menggunakan Mig33 pasti akan menyadari bahwa ada kemiripan;












    0 comments:

    Posting Komentar

    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...